Scroll untuk melanjutkan membaca
Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik yang Baik dan Benar Terbaru 2024

Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik yang Baik dan Benar Terbaru 2024

Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik

Mudah-mudahan dengan adanya Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik ini akan mempermudah anda untuk dapat pekerjaan yang sesuai dengan keinginan anda khususya di pabrik. Anda juga dapat merubah Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik ini sesuai dengan kebutuhan, tapi admin dulu pernah melamar dipabrik dengan menggunakan contoh yang satu ini dan alhamdulillah dulu admin dikontrak selama dua tahun.

Perihal : Surat Lamaran Pekerjaan

Kepada
Yth : Kepala Bagian Personalia
Di
Tempat

Dengan hormat,

Bahwa yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Rahmat Sofian
Tempat, tanggal Lahir : Bandung, 11 mei 1992
Pendidikan terakhir : SMK Otomotif
Alamat : isi dengan lengkap alamat anda
Telepon : 089xxxx (harus yang aktif)
Email : abcde@gmail.com

Dengan ini saya mengajukan lamaran pekerjaan di Perusahan bapak / ibu pimpin

Sebagai bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan:

  1. Phas foto
  2. Photo copy KTP
  3. Photo copy Keterangan Kesehatan
  4. Photo copy Ijazah Terakhir
  5. Photo copy Transkrip Nilai
  6. Photo copy Kartu Tanda Pencari Kerja
  7. Photo copy Catatan Kepolisian (SKCK)
  8. Photo copy Sertifikat

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat, Atas pertimbangan dan perhatianya saya ucapkan Terimakasih.

Hormat saya


Rahmat Sofian

Demikianlah Contoh Surat Lamaran Kerja di Pabrik yang dapat admin sampaikan, tetap berhati-hati dan waspada terhadap oknum yang mengatasnamakan HRD atau pihak yang memanggil untuk interview dengan meminta imbalan berupa uang atau berupa biaya administrasi lainnya, karena pihak perusahaan manapun tidak pernah meminta sejumlah uang atau biaya apapun kepada calon pelamar. Sekian.